[ad_1]
Kapolsek Cikarang Timur Kompol Josmen Sitorus mengatakan petugas berhasil menjaring 84 orang pemudik arus balik Lebaran 2021 untuk menjalani pemeriksaan COVID-19.
Baca juga: DKI Jakarta siapkan 31.000 tes antigen di pos penyekatan perbatasan
“Awalnya 84 pemudik itu menjalani tes usap antigen, satu di antaranya reaktif. Petugas medis kemudian melakukan pemeriksaan lanjutan dan hasilnya dinyatakan positif positif COVID-19,” katanya di Cikarang, Senin (17/5) malam.
Dia mengatakan seorang pemudik yang dinyatakan positif COVID-19 itu mengaku pulang mudik dari Kabupaten Kuningan, Jawa Barat hendak menuju DKI Jakarta.
“Jadi dia ini karyawan di wilayah Jakarta Selatan. Di sana, ia tinggal di mes karyawan,” katanya.
Baca juga: Polda Metro lakukan operasi penyekatan arus balik hingga 24 Mei 2021
Petugas kesehatan kemudian membawa pemudik tersebut ke tempat isolasi terpusat di Lodge Citra Inn Lippo Cikarang guna menjalani karantina.
“Terhadap pemudik itu akan dilakukan isolasi selama dua minggu. Keluarga pemudik sudah dihubungi untuk ke sini mengambil motor pemudik,” kata Josmen Sitorus.
Juru Bicara Satgas COVID-19 Kabupaten Bekasi Alamsyah mengaku sudah menyiapkan skema jika mendapati pemudik yang hasil tesnya positif COVID-19.
Baca juga: Satgas COVID-19 Bekasi siapkan tes usap antigen pemudik arus balik
Skema itu dengan langsung memisahkan space pemudik positif itu ke space lain. Kemudian pemudik tersebut segera dibawa ke tempat isolasi terpusat untuk pemantauan lebih lanjut.
“House bekas pemudik positif itu juga kami sterilkan dengan disemprot disinfektan,” demikian Alamsyah.
[ad_2]
Source link